Alhamdulillaahirobbil `alamin. Ahad, 24 Juli 2011, menjadi moment yang sangat penting untuk BADKO TKA TPA Kabupaten Sleman. Di Aula DPRD Kabupaten Sleman, Musyawarah Daerah digelar dengan harapan bahwa pembinaan dan pengkaderan di organisasi BADKO TPA dapat berjalan dengan baik. Hal ini terwujud dengan tidak pernah terjadi kevakuman kepenguruan di segenap jajaran BADKO TPA, sehingga amanah pembinaan dan pengembangan TKA TPA di DIY dapat kita teruskan hingga kini, demikian ungkap Arifin Hafidz, S. Pd selaku Ketua BADKO TKA TPA Propinsi DIY saat memberikan sambutan pada acara pembukaan. Acara Musyda dibuka secara resmi oleh Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat, Harjito, SH mewakili Bupati Sleman.
Sebanyak 115 musyawirin sebagai utusan rayon (kecamatan) maupun pengurus daerah hadir mengikuti kegiatan yang berlangsung dari pagi hingga sore hari. Agenda musyda meliputi Laporan pertanggungjawaban, pembahasan AD-ART, program kerja serta pemilihan pengurus. Hasil lengkap dari pemilihan pengurus adalah terbentuk kepengurusan yang baru untuk periode 2010-2014.
Sebanyak 115 musyawirin sebagai utusan rayon (kecamatan) maupun pengurus daerah hadir mengikuti kegiatan yang berlangsung dari pagi hingga sore hari. Agenda musyda meliputi Laporan pertanggungjawaban, pembahasan AD-ART, program kerja serta pemilihan pengurus. Hasil lengkap dari pemilihan pengurus adalah terbentuk kepengurusan yang baru untuk periode 2010-2014.
- Ketua Umum : Mujiyono, S. Pd, M. Hum
- Ketua I : Priyo Musodo, S. Pd
- Ketua II : Slamet Budijono
- Sekretaris Umum : Imam Triyono, S. Ag
- Sekretaris I : Arif Rahman
- Sekretaris II : Zainudin
- Bendahara Umum : Samsul Alam, S. Ag
- Bendahara I : Sunu Tri Widada, SIP
- Bendahara II : Budi Wardoyo, S. Ag
- Koordinator Biro Supervisi : Kushartanto
- Biro Humas dan Informasi : Tri Wiyoko, S. PdI
- Biro Penelitian & Pengembangan : Siti Nurrohmah, S. Pd
- Pendidikan dan Latihan : Nur Chalimah, M. Pd
- Biro Umum : Aris Suranto
- Biro Usaha dan Kesejahteraan : Zainuri Ahjam, S. Ag
0 komentar:
Posting Komentar